Kreasi Nasi Bento Lucu Untuk Anak

Kreasi Nasi Bento Lucu Untuk Anak

Kreasi nasi bento untuk bekal anak sekolah banyak sekali ragamnya. Mulai dari bentuk nasi bento yang lucu sampai menggemaskan ada disini bisa menjadi referensi Bunda. Karena terkadang anak tidak hanya sekedar menikmati makanan namun juga tertarik dengan tampilan masakan Bunda.

Makannya disini akan kami kasih referensi kreasi nasi bento yang lucu, unik, dan menarik anak-anak. Supaya mereka lebih menikmati bekal makanannya.

Nasi bento sendiri merupakan bekal makanan khas Jepang yang biasanya dihidangkan dengan aneka lauk dan sayuran bergizi.

Nah, berikut ini akan bagikan kreasi nasi bento yang dijamin akan membuat si Kecil lebih napsu makan dan tidak punya alasan lagi untuk menolaknya. Yuk, langsung saja intip di bawah ini!

1. Nasi Bento Panda

kreasi nasi bento gambar panda

Nasi bento yang pertama berbentuk panda ya Bunda. Cara buatnya cukup dengan membuat pertama badan panda menggunakan nasi dengan bentuk lonjong. Setelah itu, buat telinga, mata, hidung, dan mulut panda menggunakan rumput laut.

Kalau sudah, tambahkan potongan kentang, sayur selada, tomat, dan juga sosis. Bunda juga bisa menempelkan irisan sosis di wajah panda sebagai tanda pipi yang merona. Sebagai langkah terakhir, taburkan daun bawang dan tadaa.. nasi bento bentuk panda sudah jadi, deh!

2. Nasi Bento Bentuk Kucing

kreasi nasi bento gambar kucing

Bentuk kepala kucing pada kreasi nasi bento ini dibuat dari nasi menggunakan cetakan. Untuk membuat mata, mulut, dan kumis kucing pada nasi bento ini gunakanlah rumput laut. Namun, untuk telinganya, Bunda bisa gunakan daging ham sapi atau ayam supaya nasi bento ini lebih bervariasi.

Setelah selesai membuat kreasi kepala kucing untuk nasi bento ini, jangan lupa tambahkan lauk pauk dan sayurannya, ya! Kamu bisa menambahkan nugget, telur, brokoli, tomat, selada, dan yang lainnya sesuai selera si Kecil.

3. Nasi Bento Bentuk Sapi

kreasi nasi bento gambar sapi imut

Berikutnya Nasi bento bentuk sapi ya Bunda. Bahan utamanya masih sama, yaitu nasi dan rumput laut untuk membuat badan sapi. Namun, untuk wajah dan telinganya, gunakan potongan keju tipis. Sementara, untuk hidungnya, tambahkan irisan daging ham supaya nasi bento ini terkesan lebih nyata.

Setelah itu, sisipkan daging sapi atau ikan salmon sebagai lauknya. Bunda juga bisa menambahkan potongan telur dan aneka sayuran ke dalam nasi bento ini. Selain membuat si Kecil jadi napsu makan, nasi bento ini juga bisa membuat si kecil jadi lebih sehat, lho!

4. Nasi Bento Super Mario

nasi bento gambar super mario

Si Kecil sering nonton super mario Bunda? Nah Bunda bisa coba ini nih, nasi bento seperti Super Mario. Bagian wajahnya terbuat dari nasi, sementara untuk mata, rambut, dan kumisnya menggunakan potongan rumput laut. Kamu bisa membuat topi di kreasi nasi bento ini dengan menggunakan wortel ataupun sosis.

Selain itu, untuk membuat karakter pendukung bentuk jamur pada nasi bento ini, kamu bisa menggunakan telur puyuh dan potongan tomat kecil. Jangan lupa tambahkan juga bentuk bintang dan kotak misteri yang ada di game Super Mario dengan menggunakan telur dadar yang dicetak. Dengan kreasi nasi bento ini, pasti si Kecil akan memakannya dengan lahap!

5. Nasi Bento Angry Birds

Kreasi Bento angry birds

Berikutnya nasi bento karakter angry birds Bunda 🙂

Caranya sangat mudah, centong nasi lalu campur dengan sedikit saus tomat sebagai pewarna nasi. Aduk hingga warna tercampur rata. Setelah itu, ambil lagi setengah centong nasi, lalu letakkan di bagian belakang nasi yang sudah diberi warna. Bentuk bulat agak lonjong seperti telur. Susun nasi ke dalam wadah bekal seperti di gambar. Hias dengan jagung dan sayuran lainnya.

Terakhir, buat alis dan bola mata dengan menggunting sedikit nori. Buat bagian mata dengan menggunting keju berbentuk bulat. Tempelkan mata dan alis buatan pada nasi kepal. Tadaaaa, Angry birds bento siap disajikan.

6. Nasi Bento Teddy Bear

nasi Bento teddy bear

Kali ini kita bikin nasi bento mirip teddy bear ya Bunda. Lucu dan menggemaskan lo Bun. Caranya sangat mudah bunda. Pertama siapkan wadah, pisahkan putih telur. Tambahkan larutan maizena, aduk merata. Saring campuran tadi untuk menghilangkan bagian putih telur yang lengket, lalu sisihkan.

Untuk sisa telur, kocok dan saring untuk menghilangkan gelembung, lalu sisihkan. Siapkan wajan dan panaskan minyak, lalu masak adonan tadi dengan api kecil. Setelah matang, angkat dan diamkan sampai dingin.

Ambil nasi, lalu bentuk kepal sesuai selera. Kemudian lapisi nasi kepal dengan telur tadi. Potong-potong nori untuk membuat wajah beruang. Setelah itu, tata bahan lainnya di dalam wadah makan.  Teddy bear bento siap disajikan.

7. Nasi Bento Snowman

nasi bento bentuk snowman

Masih ada lagi nih Bunda resep nasi bentonya. Kali ini membuat nasi bento bentuk snowman. Pertama hanya perlu membulatkan nasi dengan tiga ukuran yang berbeda, kemudian buat mata, mulut, dan, kancingnya menggunakan rumput laut dengan bentuk sederhana. Kalau kamu masih merasa repot, ganti mata snowman dengan wijen hitam.

Setelah itu, tambahkan lauk yang bergizi dan simpel, seperti tahu dan tempe. Potongan telur rebus dan sayuran, seperti timun atau wortel juga bisa kamu tambahkan pada nasi bento ini supaya lebih bervariasi. Jangan lupa sediakan potongan buah-buahan supaya nasi bento ini jadi menu makanan sehat untuk si Kecil!

8. Nasi Bento Elmo

8. Nasi Bento Elmo

Nasi Bento elmo

Nah Bunda pernah dengar karakter elmo ? Biasanya anak-anak suka nonton ini juga nih Bund. Yuks bikin nasi bento karakter elmo.

Langkah pertama, siapkan wadah, lalu campur nasi dengan pewarna makanan merah. Aduk hingga tercampur rata. Ambil nasi, lalu bentuk bulat dan padatkan. Hias ke tempat bento dengan selada dan tomat.

Setelah itu, potong sosis dan bakso. Tempelkan untuk membuat wajah elmo. Potong sedikit nori untuk membuat bola mata dan mulut seperti pada gambar. Elmo bento siap disajikan. Sangat mudahkan Bunda, selamat mencoba.

9. Nasi Bento Spiderman

nasi Bento spiderman

Terakhir, ada karakter dari marvel nih Bunda. Nasi bento spiderman hehe. Lucu kan Bund. Yuks siap membuatnya untuk si kecil.

Pertama, siapkan wadah makan, lalu ambil nasi dan bentul bulat agak besar seperti pada gambar. Letakkan nasi di tengah wadah bento. Gunting nori dan tata hingga rapi sebagai jaring laba-laba. Selanjutnya, potong putih telur yang sudah dimasak untuk membuat mata, lalu tempelkan untuk membuat wajah spiderman.

Terakhir tata selada, tomat, dan udang seperti di gambar. Spiderman bento siap disajikan.

Nah sangat mudahkan Bunda. Silahkan dipilih sesuai kesukaan si kecil ya Bund. Selamat mencoba sendiri di rumah. Jika Bunda merasa kesusahan membuat nasi bento, kami siap bantu bund. Klik aja nasi bento murah enak dan nikmat di bawah ini.

Menu nasi bento

 

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jual Rumah Sidoarjo - It's not just a house but this is home

Hukum zakat online

Ada Apa Dengan Sedekah Di Waktu Subuh ?